Beras Merah Organik Pecah Kulit SUTA

Produk :

Beras Merah Organik Pecah Kulit SUTA

Kandungan :
  • Kaya akan vitamin: Vitamin B1 (Thiamine), B3 (Niacin) dan B6
  • Kaya mineral: magnesium, fosfor dan kalsium
  • Kalium
  • Serat (3.5 per gelas) – kenyang lebih lama
  • Rendah kalori
  • Indeks glikemik rendah
  • Anti-oksidan
  • Sangat cocok untuk diet

Deskripsi :

 

Seperti halnya beras coklat, beras merah pada dasarnya adalah beras yang tidak diproses melalui penggilingan sempurna. Dengan kata lain ada sebagian lapisan kulit pada beras yang disisakan untuk menjaga nutrisi yang terkandung di dalamnya. Proses penggilingan beras putih sering kali menghilangkan nutrisi sehingga tak jarang ada penambahan nutrisi lagi setelah penggilingan. Apalagi nutrisi seperti protein, ternyata tidak bisa lagi dikembalikan ke dalam beras melalui proses ‘enrichment’.

 

Prouduk beras merah pecah kulit masih sangat tinggi nutrisi sehingga banyak digunakan sebagai makanan khusus seperti diet, penderita diabetes, untuk menjaga kesehatan jantung, menurunkan berat badan, menurunkan LDL (kolesterol jahat), meningkatkan HDL (kolesterol baik), menjaga kesehatan tulang dan lain sebagainya. Beras merah juga banyak digunakan sebagai bahan baku sereal bayi.

 

Penggunaan beras merah untuk makanan kesehatan bukan tidak berdasar, dan tak lain karena masing-masing unsur yang terkandung di dalamnya. Sebut saja indeks glikemik yang rendah merupakan indikasi bahwa beras merah memiliki kandungan karbohidrat sedikit. Dengan demikian kalori yang dihasilkan juga sedikit sehingga kadar gula di dalam darah bisa tetap seimbang. Kadar kalori yang rendah juga menyumbang terhadap penurunan berat badan, terutama jika diimbangi dengan aktifitas yang membakar kalori seperti olahraga. Kemudian kandungan anti-oksidan yang mampu mencegah berbagai penyakit berbahaya seperti kanker dan tumor.

 

Kandungan mineral serta protein tinggi sangat sulit diperoleh dari beras putih, karena sudah terbuang bersama lapisan-lapisan kulit pada proses penggilingan. Banyak sekali penelitian dunia yang telah membuktikan khasiat serta manfaat beras merah terhadap kesehatan.

 

Dilihat dari teksturnya, beras merah pecah kulit agak lebih kasar dibanding dengan beras merah kupas kulit. Untuk memasak beras merah pecah kulit dibutuhkan waktu agak lebih lama dibanding memasak beras putih.